Luhut: Tiga Pelaku Ledakan Sarinah Ditembak Mati Polisi

Luhut: Tiga Pelaku Ledakan Sarinah Ditembak Mati Polisi

Menteri Koordinator Politik Hukum dan HAM Luhut Panjaitan mengatakan ada empat pelaku serangan bom dan penembakan di kawasan Sarinah, Jakarta Pusat. 
"Keempat pelaku itu sudah tewas. Satu pelaku mati karena bom bunuh diri dan tiga lagi ditembak mati oleh polisi," kata Luhut saat meninjau TKP bersama dengan Panglima TNI Gatot Nurmantya dan Gubernur DKI Basuki Tjahja Purnama, Kamis, 14 januari 2016. 
Dia mengatakan pihaknya masih melakukan investigasi apakah masih ada kemungkinan pelaku lain, pihaknya juga masih menyelidiki motif dan dalang dari insiden tersebut.
"Saya mohon jangan ada rumor kejadian ini dilakukan oleh kelompok-kelompok tertentu," harap Luhut. 
Serangan bermula dari seorang pria masuk ke Starbucks di gedung Djakarta Theatre dan melakukan bom bunuh diri, setelah itu terjadi penembakan dan pemboman di sekitar kawasan tersebut, termasuk pos polisi.
Menurut keterangan Luhut, satu warga Indonesia dan satu warga Belanda meninggal di kejadian tersebut, sementara itu empat korban termasuk polisi kini sedang di operasi di RSPAD.
Dia mengatakan keadaan Jakarta masih aman terkendali walau warga masih diharapkan berhati-hati. "Mereka dapat melakukan itu karena kita sempat kedodoran, hal ini seperti di Paris, Mumbai, Inggris, New York yang bisa terjadi di sini. Maka kita fokus pada penyelesaian ini jangan kecolongan lagi," kata dia.
Dia juga mengapresiasi kecepatan reaksi dari Polda Metro Jaya sehingga salah satu pelaku langsung ditembak mati.
"Menurut saya, ledakan yang terjadi sekitar pukul 11.35 WIB itu termasuk golongan rendah," bebernya.(ant)
Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar